Powered By Blogger

Rabu, 31 Desember 2014

UNTUK SEORANG KAWAN, AKU MENULISNYA PART 7

Dalam Selembar Kisah"

Gerak hidupku di belakangku
Merasuk dalam tiap relungku
Ceritakanlah tentang yang lalu
Kutuliskan dalam selembar kisah haru

Laju darahku mengalir rapuh
Membekas semua sisa hariku
Ceritakanlah tentang tak semu
Kutuliskan dalam selembar kisah keluh

Aku masih ada waktu yang panjang
Untuk menemukan sesuatu yang kucari
Tak harus berhenti dan tak mengulang
Pastikan di depan, terbaik kudapati

Semua anginku, sentuh hatiku
Menarilah dalam ruang heningku
Semua anginku, peluk hatiku
Dekaplah sampai malam berlalu

Aku masih ada waktu yang panjang
Untuk menemukan sesuatu yang kucari
Tak harus berhenti dan tak mengulang
Pastikan di depan, terbaik kudapati

Aku masih akan terus berjuang
Untuk memenangkan sesuatu yang kudamba
Tak s'lalu bersedih dan s'lalu tenang
Pastikan di depan, terbaik kudapati

Denyut nadiku terasa kaku
Terpuruk semua tiap jejakku
Ceritakanlah tentang yang baru
Kutuliskan dalam selembar kisah deru



Yermias Y.A. Engel
15 Februari 2011
Untuk Adik, Sahabat, dan Adik dari Sahabatku yang terhebat, Desi Pratiwi, yang sedang mencoba membuka lembaran baru dari hidupnya dan beranjak dewasa... Berjalanlah seperti Ksatria meski hatimu rapuh dan tersenyumlah seperti tak ada beban meski semua kenangan menghantuimu... Yakinlah, suatu hari kan kamu temukan yang terbaik... :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar